Ngaji Syarah al-Hikam, nomor 19.

Ngaji Syarah al-Hikam, nomor 19.
Jangan pernah mencari-cari alasan untuk menunda-nunda apalagi meninggalkan amal baik: karena sibuk, tidak ada waktu longgar, banyak tugas dan pekerjaan dan seterusnya. Semua itu hanya rekadaya nafsumu karena malas untuk berbuat baik atau karena merasa berat untuk melakukannya.
Sungguh, jika kau benar-benar ingin menjadi pribadi baik dan dekat dengan Allah, pasti selalu ada waktu untuk melakukan kebajikan dan mengukir prestasi untuk masa depan.
Ingatlah, betapa banyak orang yang suka menunda waktu akhirnya kehilangan kesempatan, sehingga tidak mampu meraih sesuatu yang di cita-citakan.
Segala sesuatu ada waktunya tersendiri, dan setiap waktu ada pekerjaannya sendiri yang harus di selesaikan.

Go to top