Teknologi

500px Tak Ingin Disebut Pesaing Flickr & Facebook

Aktivitas berbagi foto di internet diwadahi oleh banyaknya situs yang menawarkan fitur upload & share. Selain Facebook, Google, Flickr, dan lain-lain, terdapat juga situs 500px yang diminati banyak kalangan.

Namun meski lumayan eksis di ranah internet maupun kaum fotografer, situs ini menolak bila disebut bersaingan langsung dengan Facebook atau Flickr, seperti dilansir TechRadar, Sabtu (14/4/2012).

CEO 500px, Oleg Gutsol mengatakan situsnya berbeda dengan kedua situs itu. "Ada perbedaan jelas antara apa yang kami lakukan dan yang dilakukan Facebook. Kami membangun komunitas orang-orang yang tertarik pada fotografi, berminat untuk belajar dan ingin lebih baik. Sedang Facebook, mereka berfokus pada koneksi orang," ujarnya.

Lantas saat berbicara mengenai situs berbagi foto raksasa Flickr, di mana mirip-mirip dengan 500p, Gutsol lagi-lagi menampik persamaan itu.

"Saya tidak berpikir kami berada di jalur kompetisi langsung dengannya. Ya, Flickr memang besar dan membuktikan dirinya sebagai komunitas foto yang baik, namun fokus dan tujuan kami tidak sama," tutur Gutsol.

Di luar apa yang dikatakan Gutsol, beberapa minggu terakhir ini, sejumlah situs yang menawarkan fitur 'pamer' foto diketahui melakukan redesain pada tampilannya. Redesain ini dibuat agar tampilan foto di situsnya bisa dinikmati pengguna dengan lebih memuaskan karena dibuat lebih lapang.

Aksi itu dilakukan oleh Google+ yang kemudian diikuti Facebook dan Flickr. Perombakan ini menyiratkan bahwa foto memang telah menjadi bagian penting bagi para pengguna internet.

Go to top